Minggu, 29 Agustus 2010

Pendekatan Diri Kepada Sang Khaliq

Mungkin semua orang di dunia ini tidak pernah luput dari kesalahan dan dosa, berikutini mungkin bs sedikit memberi pelajaran bagi kita bagaimana mendekatkan diri kita kepada sang khaliq.


Kalimat : Laa ilaha illallah. Tidak ada Tuhan, berarti tidak ada tempat bersandar, berlindung, berharap kecuali Allah, tidak ada yang menghidupkan dan mematikan, tiada yang memberi dan menolak melainkan Allah.
 

Kalimat : Laa haula wala quwwata illa billahi. Tidak ada daya untuk mengelakkan diri dari bahaya kesalahan dan tidak ada kekuatan untuk berbuat amal kebaikan kecuali dengan bantuan pertolongan Allah dan kurnia rahmatNya semata-mata.
 

Iblis berkata: "Aku lebih baik daripadanya (Adam), karena Engkau ciptakan aku dari api, sedangkan dia Engkau ciptakan dari tanah"
 

Sebab kewajiban seorang hamba, menyerah kepada apa yang dipilihkan oleh majikannya. Lebih-lebih apabila majikan itu Tuhan Allah yang mengetahui benar apa yang menguntungkan baginya dan yang menyusahkannya. Dan tanda bahwa Allah menempatkan dirimu dalam golongan yang harus berusaha kasab, apabila terasa ringan bagimu, sehingga tidak menyebabkan tertinggalnya suatu kewajiban dalam agamamu, juga menyebabkan kau tidak tamak (rakus) terhadap hak orang lain.

Sumber : Buku Al-Hikam Pendekatan Abdi pada Khaliqnya oleh Abul Fadhel Ahmad bin Muhammad bin Abdul Karim bin Abdurrahman bin Abdullah bin Ahmad bin Isa bin Alhusain bin Atha`Allah Aliskandary.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar